Fakultas Psikologi UNTAG 1945 Surabaya Sukses Selenggarakan Pelatihan Brief Psychoanalytic Psychoter
,00 0000 - 00:00:00 WIBDibaca: 289 kali
Luar biasa, kata tersebut mungkin bisa mewakili kesuksesan pelatihan Breaf Psychoanalytic Psychoterapy (BPP) yang diselenggarakan oleh Unit Pelayanan Konsultasi Psikologi (UPKP) UNTAG Surabaya bekerjasama dengan Himpunan Psikologi Indoensia (HIMPSI) Wiayah Jawa Timur. Pelatihan BPP yang diselenggarakan selama tiga hari mulai tanggal 29 - 31 Januari 2016 diikuti oleh sekitar 60 peserta dengan latar belakang yang beragam mulai dari Mahasiswa Magister Profesi Psikologi, Dosen, Akademisi, Psikolog sampai dengan Psikiater. Padahala semula panitia hanya mentargetkan 30 peserta.
Kesuksesan kegiatan pelatihan BPP tidak terlepas dari sosok Prof.Dr.Sawitri Supardi Sadarjoen, Psikolog selaku pembicara dalam kegiatan tersebut. Guru Besar Fakultas Psikologi Universitas Padjajaran Bandung ini memang dikenal sebagai Psikoterapis yang piawai menggunakan pendekatan BPP di Indonesia, selain itu juga dikenal sebagai narasumber yang selalu menarik dalam menyampaikan materi karena metodenya yang bervariasi. Tak heran jika banyak peserta tertarik untuk mengikuti pelatihan yang bertempat di gedung Pasca Sarjana UNTAG 1945 Surabaya ini.
Metode pelatihan menggunakan komposisi 40% teori dan 60% praktik serta diskusi kasus, didukung dengan narasumber yang sangat kompeten sehingga peserta lebih mudah memahami pendekatan BPP, tutur Suhadianto, M.Psi, Psikolog salah satu peserta pelatihan. Masih menurut suhadianto, berbeda dengan hari pertama pelatihan yang lebih menekankan pada pemahaman teori BPP, pada hari ke-dua dan ke-tiga narasumber lebih banyak mengajak peserta untuk praktik dan diskusi kasus.
Pada hari Sabtu (30/1/2016) misalnya narasumber membagi peserta menjadi 12 kelompok, masing-masing kelompok terdiri dari 3-4 peserta. Setiap kelompok harus mempraktikkan (Role Playing) kegiatan psikoterapi, dimana tugas utamanya adalah belajar menggunakan Microskill (keterampilan yang harus dimiliki psikoterapis dala proses terapi). Untuk hari ke tiga peserta akan diajak mempraktikkan pendekatan BPP dan dilanjutkan dengan diskusi kasus. (ant)
Untag Surabaya || SIM Akademik Untag Surabaya || Elearning Untag Surabaya