Mahasiswa S1 Fakultas Psikologi Untag Kuliah Lapangan di RSJ Wikarta Mandala Pujon

,24 April 2018 - 00:00:00 WIB
Dibaca: 266 kali

Mahasiswa S1 Fakultas Psikologi Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya melaksanakan kegiatan kuliah lapangan di RJS. Wikarta Mandala Pujon, Sabtu (21/4). Kegiatan ini diikuti oleh 157 mahasiswa, terdiri dari mahasiswa kelas Pagi dan mahasiswa kelas Sore. Menurut Isrida Yul Arifiana, S.Psi,M.Psi,Psikolog, kuliah lapangan diselenggarakan untuk mengasah keterampilan mahasiswa dalam melakukan observasi dan wawancara psikodiagnostik. Menurutnya, mahasiswa telah mendapatkan bekal teori tentang prosedur dan langkah-langkah dalam melakukan observasi dan wawancara untuk tujuan menegakkan diagnosa suatu gangguan psikologi. Namun demikian mahasiswa harus mendapatkan pengalaman langsung, salah satunya melalui kuliah lapangan.

 


Untag Surabaya || SIM Akademik Untag Surabaya || Elearning Untag Surabaya